Herbalogi

Serba Serbi Tanaman

Menu
  • Home
  • Tanaman Hias
  • Tanaman Obat
  • Tanaman Buah
  • tanaman air
Menu

Perawatan Bunga Asoka

Posted on August 9, 2017 by administrator

Bunga asoka merupakan bunga yang dianggap suci oleh agama Hindu. Daun dari bunga ini berwarna hiau dengan bentuk bulat namun meruncing di ujung-ujung. Warna bunganya ada yang putih dan ada yang merah.

bunga asoka sebagai pagar hidupBunga asoka ini sering juga disebut sebagai bunga jarum. Menagapa demikian? Hal ini karena bunga yang belum mekar seperti menyerupai jarum yang runcing dan kecil.

 

 

Bunga asoka sering dijadikan sebagai tanaman hias di pekarangan rumah sekaligus sebagai tanaman pagar hidup di rumah. Meskipun tidak memiliki aroma harum, akan tetapi bunga ini banyak mengandung nektar sehingga dapat mengundang banyak kupu-kupu untuk hinggap di atasnya.

Warna bunga ini dapat menarik perhatian kupu-kupu yang cantik dan lebah yang akan membantu bunga ini melakukan penyerbukan.

Bagaimana cara merawat bunga asoka? Apa yang harus dilakukan?

Menanam bunga asoka sebenarnya cukup mudah. Bunga asoka yang memiliki batang kayu yang lumayan keras dapat dilakukan teknik stek atau cangkok dalam pembibitannya. Setelah dilakukan pembibitan dan penanaman, maka tahap yang paling penting yaitu perawatan.

bunga asoka cantikPerawatan bunga asoka cukup mudah untuk dijalankan. Untuk perawatan bunga asoka ini cukup dipupuk sekali selama 3 bulan. Pada pertumbuhan awal cukup dilakukan penyiraman setiap pagi. Sedangkan ketika sudah mulai berbunga maka sudah mulai bisa diberikan pupuk sebulan sekali, hal ini bertujuan untuk menjaga ketersediaan unsur hara pada media tanam.

Selain hal yang telah dijelaskan di atas, diperlukan suatu perawatan tambahan seperti membersihkan tanaman gulma yang tumbuh sekitar tanaman. Penyiangan dan perampalan pada bagian batang tanaman yang mulai mengering. Kemudian, penyiraman bunga juga perlu dilakukan untuk membuat asoka tetap segar dan membantu tanaman ini untuk melakukan proses fotosintesis.

bunga asoka atau bunga jarumSaat akan menyiram bunga, sebaiknya gunakanlah air yang bersih yang tidak terkontaminasi dengan zat kimia apapun supaya bunga asoka ini dapat tumbuh secara optimal.

Seperti hal nya tanaman hias dengan batang kayu lainnya, asoka memerlukan pemangkasan pada batang-batang bunganya.

Waktu untuk melakukan pemangkasan pada batang-batang asoka yaitu pada saat asoka baru saja disiram dan diberi pupuk.

Share this:

  • Click to share on Facebook (Opens in new window) Facebook
  • Click to share on X (Opens in new window) X

Like this:

Like Loading...

Related

Category: Tanaman Hias

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

  • Artikel
  • Blog
  • Hortikultura
  • Kaktus
  • tanaman air
  • Tanaman Buah
  • Tanaman Hias
  • tanaman Musiman
  • Tanaman Obat
  • Tanpa kategori
  • Bunga Dandellion: Si Rapuh Namun Kuat
  • Bunga Hydragea Makna, Cara Menanam, dan Keunikan
  • Manfaat Tanaman Krokot Bagi Kesehatan, Kecantikan dan Pakan Burung
  • CIRI KHAS DAN MANFAAT BUNGA MATAHARI
  • Tanaman Tradisional Untuk Diet Alami

About Us
Privacy Policy
Terms and Conditions
DMCA Copyright
Contact Us

Herbalogi.com is an online media that provides a variety of information, opinions and issues about plants and herbs.

© 2025 Herbalogi | Powered by Minimalist Blog WordPress Theme
%d